Rabu, 22 Juli 2020 – Peringatan Wajib St. Maria Magdalena
ANTIFON PEMBUKA – Yoh. 20:17 Yesus bersabda kepada Maria Magdalena, “Pergi beritahukanlah kepada saudara-saudaraKu, Aku naik kepada BapaKu dan Bapamu, kepada AllahKu dan Allahmu.” DOA PEMBUKA: Marilah berdoa: Allah Bapa, mahaluhur mahamulia, PuteraMu yang tunggal menyampaikan kabar sukacita Paska kepada Maria Magdalena mendahului para murid lainnya. Semoga berkat teladan dan doanya, kami wartakan Kristus yang hidup dan kelak melihatNya…