Senin, 12 Januari 2026 – Hari Biasa Pekan I

Rm. Anselmus Inharjanto SCJ dari Komunitas SCJ Seminari Menengah St. Paulus Palembang Indonesia

 
 
 

AUDIO RESI:

ANTIFON PEMBUKA – Mazmur 116:12-13

Bagaimana akan kubalas kepada Tuhan, segala kebaikan-Nya kepadaku? Aku akan mengangkat piala keselamatan, dan akan menyerukan nama Tuhan.

PENGANTAR:

Orang sering terjerat oleh masalah besar atau kecil: iri hati, penderitaan, kesedihan, kecemasan, dan sebagainya. Kepada merekalah Kabar Gembira ditujukan, lewat mereka yang mengenal dan mengalami penderitaan, tetapi percaya akan daya kekuatan Kabar Gembira.

DOA KOLEKTA:

Marilah berdoa: Allah Bapa, sumber kedamaian. semoga kami dapat bertobat dan memasuki kerajaan-Mu, berkat sabda Yesus, utusan kedamaian. Semoga kami Kanikat dengan perjanjian-Mu karena kedamaian di dunia. Demi Yesus Kristus Putra-Mu….

BACAAN PERTAMA: Bacaan dari Kitab Pertama Samuel 1:1-8

“Hana sedih karena tidak mempunyai anak.”

Ada seorang laki-laki dari Ramataim-Zofim, dari pegunungan Efraim, namanya Elkana bin Yeroham bin Elihu bin Tohu bin Zuf, seorang Efraim. Orang ini mempunyai dua isteri: yang seorang bernama Hana dan yang lain bernama Penina; Penina mempunyai anak, tetapi Hana tidak. Orang itu dari tahun ke tahun pergi meninggalkan kotanya untuk sujud menyembah dan mempersembahkan korban kepada TUHAN semesta alam di Silo. Di sana yang menjadi imam TUHAN ialah kedua anak Eli, Hofni dan Pinehas. Pada hari Elkana mempersembahkan korban, diberikannyalah kepada Penina, isterinya, dan kepada semua anaknya yang laki-laki dan perempuan masing-masing sebagian. Meskipun ia mengasihi Hana, ia memberikan kepada Hana hanya satu bagian, sebab TUHAN telah menutup kandungannya. Tetapi madunya selalu menyakiti hatinya supaya ia gusar, karena TUHAN telah menutup kandungannya. Demikianlah terjadi dari tahun ke tahun; setiap kali Hana pergi ke rumah TUHAN, Penina menyakiti hati Hana, sehingga ia menangis dan tidak mau makan. Lalu Elkana, suaminya, berkata kepadanya: “Hana, mengapa engkau menangis dan mengapa engkau tidak mau makan? Mengapa hatimu sedih? Bukankah aku lebih berharga bagimu dari pada sepuluh anak laki-laki?”
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.

MAZMUR TANGGAPAN: Mazmur 116:12-13.14.17.18-19

Ref. Aku mempersembahkan kurban syukur kepada-Mu, ya Tuhan.

  1. 1. Bagaimana akan kubalas kepada Tuhan segala kebaikan-Nya kepadaku? Aku akan mengangkat piala keselamatan dan akan menyerukan nama Tuhan.

  2. Aku akan membayar nazarku kepada Tuhan di depan seluruh umat-Nya. Aku akan mempersembahkan kurban syukur kepada-Mu dan akan menyerukan nama Tuhan.

  3. Aku akan membayar nazarku kepada Tuhan di depan seluruh umat-Nya di pelataran rumah Tuhan, di tengah-tengahmu, ya Yerusalem.

BAIT PENGANTAR INJIL:

U :  Alleluya
S : (Mrk 1:15) Kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil.

BACAAN INJIL: Inilah Injil Yesus Kristus menurut Markus 1:14-20

“Bertobatlah dan percayalah kepada Injil.”

Sesudah Yohanes Pembaptis ditangkap, datanglah Yesus ke Galilea, memberitakan Injil Allah. Yesus memberitakan, “Waktunya telah genap. Kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil!” Ketika Yesus sedang berjalan menyusur Danau Galilea, Ia melihat Simon dan Andreas, saudara Simon. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan. Yesus berkata kepada mereka, “Mari, ikutlah Aku, dan kalian akan Kujadikan penjala manusia.” Mereka segera meninggalkan jalanya dan mengikuti Yesus. Dan setelah Yesus meneruskan perjalanan-Nya sedikit lagi, dilihat-Nya Yakobus, anak Zebedeus, dan Yohanes saudaranya sedang membereskan jala di dalam perahu. Yesus segera memanggil mereka dan mereka meninggalkan ayahnya, Zebedeus, dalam perahu bersama orang-orang upahannya. Lalu mereka mengikuti Yesus.
Demikianlah sabda Tuhan.
U. Terpujilah Kristus.

RESI DIBAWAKAN OLEH Rm. Anselmus Inharjanto SCJ

Vivat Cor Iesu per Cor Mariae. Hiduplah Hati Yesus melalui Hati Maria.

Sobat Resi terkasih, Satu hal yang pasti terasa ketika kita mendengar Injil hari ini adalah betapa kata-kata, sabda atau ajakan Yesus itu sangatlah berdaya atau mempunyai kekuatan luar biasa. Perkataan Yesus sedemikian memikat. Tak banyak kalimat terlontar, hanya ajakan “Mari, ikutlah aku” saat bertemu Simon dan Andreas. Juga, ketika melihat Yakobus dan Yohanes, Yesus hanya memanggil mereka. Reaksi empat orang yang dipanggil dan diajak pun begitu cepat dan bersegera, bahkan langsung meninggalkan kesibukan rutin mereka sebagai nelayan dan meninggalkan keluarganya. Kita yakin sebagian dari mereka yang akhirnya menjadi murid Yesus adalah bapak keluarga. Terpikat kepada ajakan dan misi Yesus, mereka berani mengutamakan Yesus dalam hidupnya, ketimbang profesi dan ikatan keluarga.

Refleksi untuk kita kiranya adalah tentang panggilan dan keter-segera-an ajakan Yesus. Kita yang mendengar sabda Yesus merasakan panggilan tersebut. Sebagai umat Allah kita memang tidak dipanggil secara khusus menjadi imam atau biarawan-biarawati semua. Namun, kita dapat pula dipanggil sesuai talenta dan profesi kita, juga hidup dalam keluarga masing-masing. Ajakan dan panggilan Tuhan tetaplah bergema di telinga dan batin kita untuk menjadi penjala manusia, menyelamatkan jiwa-jiwa, dan memenangkan nilai kebaikan dalam batin manusia. Jangan menunda lagi, pertajam telinga dan mata kita untuk mendengar dan melihat ajakan Tuhan dalam keseharian kita.

Mari ambil bagian dalam perutusan kita masing-masing berkat rahmat baptisan. Smoga kerajaan Hati Kudus Yesus semakin meraja dalam hati kita dan masyarakat.

DOA PERSIAPAN PERSEMBAHAN: 

Allah Bapa, Raja mahamulia, berkenanlah memberkati persembahan ini menjadi lambang kerajaan-Mu yang datang kepada kami. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami.

ANTIFON KOMUNI – Markus 1:15

Kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil.

DOA SESUDAH KOMUNI: 

Marilah berdoa: Allah Bapa mahasetia, Semoga sabda itu meresap benar dalam hati kami; semoga kami menjadi putra dan putri-Mu berkat Yesus Mesias, kami bersyukur atas sabda kesanggupan-Mu. pengantara kami di hadapan-Mu, yang hidup dan berkuasa sepanjang segala masa.

DOWNLOAD AUDIO RESI: 

3 Comments

  • Herlin Januari 12, 2026 at 6:37 am

    Amjn

    Reply
  • Theresia Elysabeth P. Januari 12, 2026 at 9:38 am

    Shalom…
    Terimakasih Rm. Anselmus Harjanto, SCJ
    untuk Resi hari ini, yg sungguh meneguhkan iman , harapan, dan kasih saya kepada Allah Bapa, Putra, dan Rog Kudus.
    Dan terimakasih banyak untuk The Honian Chanel yg senantiasa menjadi pelepas dahaga rohani dan kerinduan saya untuk membangun relasi dengan Allah Bapa kita.
    Tuhan Yesus Memberkati

    Reply
  • Epin roma Januari 13, 2026 at 3:28 am

    Terima kasih romo Tuhan Memberkati kita semua

    Reply

Tinggalkan Balasan ke Theresia Elysabeth P. Cancel Reply